Pos Indonesia dan Pemkab Lumajang Tanda Tangan PKS di Puncak B-29
Setelah sebelumnya memperkenalkan PosBox Underwater di Grand Watu Dodol, Banyuwangi 7 Oktober 2022, Pos Indonesia kembali mendukung pengembangan wisata dengan menyediakan Pos Box di Puncak B-29, Lumajang pada Jumat, 2 Desember 2022.
Pos Box (bis surat) ini berada di ketinggian 2.900 mdpl di objek wisata Puncak B-29 atau yang dikenal dengan sebutan "Negeri di Atas Awan" yang berada di Desa Argosari, Kecamatan Senduro, Lumajang.
Direktur Bisnis Kurir dan Logistik PT Pos Indonesia (Persero) Siti Choiriana yang hadir di lokasi mengatakan bahwa peresmian PosBox hanya salah satu dari sejumlah kerjasama yang ditandatangani bersama Pemerintah Kabupaten Lumajang yang diwakili oleh Sekda Agus Triyono.
Selain PKS dengan Dinas Pariwisata terkait penempatan PosBox di tempat wisata B29, kedua belah pihak juga bekerjasama dengan Dinas Dukcapil, Dinas Sosial, Dinas Perhubungan, Pengadilan Negeri, dan Perumda Semeru.
"Kerja sama ini adalah komitmen Pos Indonesia hadir untuk melayani semua kebutuhan masyarakat. Kami hadir memberikan kemudahan layanan jasa pengiriman, logistik, dan jasa keuangan untuk meningkatkan pelayanan Pemkab Lumajang kepada masyarakat," ujar Ana, panggilan Siti Choiriana.
Sementara Sekda Agus Triyono mengatakan kerjasama dengan Perumda Semeru memiliki potensi besar membantu pemasukan kas daerah.
"Saya berharap Pos Indonesia bisa mengukur secara cepat dalam tiga bulan atau satu semester. Jika ada progres tentu harapannya bisa dilanjutkan dengan kerjasama lain," pungkas Agus.